Norwegia Nyatakan Siap Tangkap PM Israel Benjamin Netanyahu

Norwegia mengumumkan bahwa mereka siap menangkap Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, dan Menteri Pertahanan Yoav Gallant jika surat perintah penangkapan yang diajukan oleh Pengadilan Pidana Internasional (ICC) terhadap keduanya terbukti. Pengumuman ini menjadikan Norwegia negara Eropa pertama yang menyatakan kesiapannya untuk menegakkan perintah penangkapan terhadap pejabat tinggi Israel tersebut.

Menteri Luar Negeri Norwegia, Espen Barth Eide, menyatakan bahwa jika panel hakim di ICC mengeluarkan surat perintah penangkapan, Norwegia yang merupakan salah satu negara penandatangan ICC, akan menahan Netanyahu dan Gallant jika mereka memasuki wilayah Norwegia. “Kami berharap semua negara pihak (penandatangan) ICC akan melakukan hal yang sama,” ujar Eide seperti dilansir kantor berita Anadolu.

Jaksa Agung ICC, Karim Khan, mengumumkan pada hari Senin (20/5) bahwa ia telah mengajukan surat perintah penangkapan terhadap Netanyahu dan Gallant. Tuduhan yang diajukan meliputi “penggunaan kelaparan sebagai metode perang,” yang dituduhkan kepada Netanyahu dan Gallant. Tuduhan ini terkait dengan serangan Israel terhadap penduduk sipil dan metode perang yang digunakan di Jalur Gaza, yang berlawanan dengan Statuta Roma.

Keputusan apakah surat perintah penangkapan akan dikeluarkan ada di tangan panel yang terdiri dari tiga hakim ICC, yang akan menilai bukti yang diajukan oleh kantor Karim Khan. Menurut laporan dari kantor berita AP, proses ini biasanya memakan waktu sekitar dua bulan untuk mencapai keputusan.

 

Sumber Foto: Getty Images

Reviews

0.0

User Score

0 ratings
Rate This

Sharing

Leave your comment